Minggu, 20 November 2011

MGMP BANGUNAN - Kota Blitar



Perkembangan dunia pendidikan dewasa ini terus dironrong dengan kemajuan teknologi yang menuntut penggunaan media yang multifungsi. Metode yang diterapkan pada kegiatan belajar-mengajar (KBM) tradisional dan klasikal yang masih berlaku di lembaga pendidikan dasar dan menengah saat ini sudah dirasakan tidak menarik lagi. Interaksi sebatas guru menjelaskan pelajaran kepada siswa dan siswa mendengarkan penjelasan guru di kelas akan menghadapi tantangan keras dari lingkungan di luar jendela sekolah lebih menarik dan menyenangkan hati siswa. Kondisi ini makin diperparah dengan rendahnya kompetensi guru di bidang penguasaan media dan sumber belajar yang variatif serta mudah dipahami.

Perjalanan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) ini akan menuntut dan mengharapkan setiap guru mampu melenturkan dan menyesuaikan diri untuk ‘hijrah’ dari metode tradisional ke metode Pembelajaran Kontekstual (CTL = Contextual Teaching Learning) yang mendukung tercapainya kompetensi siswa. CTL memberikan keleluasaan bagi guru untuk mengasah kreatifitas dan strategi pembelajaran melalui kombinasi indoor activity dan outdoor activity.

Salah satu bagian dari kegiatan CTL adalah KBM yang difasilitasi dengan seperangkat komputer multimedia. Fasilitas ini memberikan keleluasaan bagi siswa untuk belajar dan evaluasi secara mandiri melalui CD-CD Modul Pembelajaran yang interaktif dan atraktif. CD-CD Modul Pembelajaran ini sangat menarik karena dukungan teks, gambar, audio, video, dan animasi yang terstruktur sesuai materi yang sedang dipelajari dan dilatih.

Oleh karena itu salah satu program MGMP Bidang Teknik Gambar Bangunan ke depan guru tidak cukup hanya mampu menggunakan CD-CD Modul Pembelajaran berbasis multimedia, melainkan juga harus menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), kelak guru tersebut akan mampu membuat sendiri CD-CD Modul Pembelajaran yang siap disajikan kepada siswanya.